AGRES.ID – Acer Aspire Lite AL14 cocok digunakan untuk laptop harian, memiliki desain yang elegant dan bobot yang ringan. Laptop acer ini dapat menemani keseharianmu, mulai dari belajar, bermain game, ataupun menonton tanpa ada hambatan. Spesifikasi yang dapat diupgrade membuat laptop menjadi lebih berperforma sehingga dapat kalian gunakan untuk kegiatan yang lebih berat.
Desain Acer Aspire Lite AL14
Desain spesial yang menggunakan bahan metal untuk bagian cover dan terdapat garis yang elegant membuat laptop ini menjadi lebih menarik yang memiliki warna perpaduan putih dan silver. Memiliki bobot yang ringan yaitu 1.5kg dan tipis membuat laptop ini menjadi lebih mudah untuk dibawa kemanapun.
Layar
Laptop Acer Aspire Lite AL14 dibekali dengan layar berukuran 14.0 Inch dengan resolusi WUXGA rasio 1920×1200 dengan panel IPS dan sudah menggunakan Acer ComfyView, Acer ComfyView adalah salah satu fitur yang terdapat pada laptop acer ini, yang berfungsi untuk kenyamanan dalam menatap layar sehingga menatap layar dalam waktu lama, mata akan tetap nyaman untuk melihat layar laptop ini.
Tidak hanya itu, laptop ini juga memiliki desain bazel yang tipis sehingga membuat layar laptop ini menjadi lebih besar dan terdapat fitur kamera dengan resolusi Full HD yang dapat digunakan untuk keseharian seperti kegiatan sekolah ataupun zoom.
Keyboard & TouchPad
Pada bagian dalam terdapat keyboard yang memiliki ukuran medium dan menggunakan desain yang unik. Pada setiap sudut Keypad memiliki radius lebih besar dibandingkan dengan keyboard pada umumnya, yang menarik dari laptop ini yaitu terdapat pada bagian Keypad ESC dan Tanda Arrah (Arrow) yang memiliki desain lebih lebar.
Untuk pada bagian touchpad memiliki ukuran lebar dan sangat mudah digunakan saat tidak menggunakan mouse ekternal, sehingga untuk kegiatan harian laptop dari acer ini dapat diandalkan.
AirFlow
Dengan keseharian menggunakan laptop, tentunya laptop ini dilengkapi dengan sirkulasi udara yang sudah diatur sehingga tidak mudah membuat laptop menjadi panas atau overhead, AirFlow ini terdapat pada bagian tengah engsel laptop dan bagian bawah laptop. Dengan adanya AirFlow ini laptop lebih nyaman digunakan lebih lama.
Dukungan Port
Untuk mendukung kegiatan harian, laptop ini sudah dilengkapi dengan beberapa port yang dapat membantu keseharianmu, seperti :
- USB Type-C
- HDMI
- 3x USB 3.0 Type-A
- AudioCombo Jack
- Micro SD
- Kensinton
Performa
Secara performa laptop ini dapat diandalkan untuk keseharian, dengan prosesor dari Intel® generasi ke-12 dan dibekali dengan grafis Intel® UHD membuat laptop ini lebih dari cukup untuk laptop harian, ditambah dengan RAM dan Penyimpanan yang dapat diupgrade sehingga dapat meningkatkan performa laptop.
Prosesor dan Grafis
Dibekali dengan Prosesor Intel® Core™ i3 1215 memiliki 6 inti (P-Core 2, E-Core 4) 8 Thread kecepatan hingga 4.40 GHz. Keunggulan processor ini yaitu performa single core yang kencang untuk produktivitas sehari-hari seperti office, browsing, editing foto/video ringan dan gaming casual kualitas HD.
Terdapat Grafis Intel® UHD yang memiliki performa jauh lebih baik dari versi sebelumnya, dengan kualitas tampilan yang lebih realistis dan dapat menghasilkan tampilan 4k.
Spesifikasi Keseluruhan Acer Aspire Lite AL14
Prosesor | Intel® Core™ i3 1215, 6 Cores (P-Core 2, E-Core 4) Upto 4.40 GHz |
Grafis | Intel® UHD |
RAM | 8 GB DDR5 Upto 16 GB |
Penyimpanan | 256 GB SSD NVMe Upto 512 GB SSD |
Ukuran Layar | 14.0 Inch WUXGA, 1920×1200, IPS |
Sistem Operasi | Windows 11 + OHS |
Acer Aspire Lite AL14 sangat cocok untuk laptop harian atau untuk belajar, dengan performa yang dimiliki laptop dari acer ini, dapat juga diupgrade sesuai kebutuhan dan dijadikan pilihan untuk laptop harian, harga dari laptop Acer Aspire Lite AL14 Rp. 6.100.000.